Korea
Tim kepolisian (Dae-young dan teman-teman) melakukan serangan penyergapan penjahat. Mereka mencegat mobil-mobil penjahat di tengah jalan dan terjabi baku hantam. Pihak polisi berhasil menundukkan mereka dengan beladiri yang keren dan kerja yang solid.
Osaka, Jepang
Salah satu genk pencopet membidik mangsa mereka di stasiun. Baek Jang Mi seorang pencopet wanita memasukkan tangannya k etas seorang wanita. Dia gagal mencuri hp si korban karena tepat saat ia menyenggol hp itu ,hp berbunyi. Korban memegang tangan Jang Mi dan berteriak minta tolong pada orang sekitar. Jang Mi tidak dapat melepaskan diri karena genggaman si koraban sangat erat. Jang Mi memberi intruksi pada rekannya “GO!”. Choi menyayat pergelangan tangan si korban untuk membebaskan Jang Mi dan membuta semua orang ketakutan. Jang Mi melemaskan pergelangannya karena sakit dan berkata kepada semua orang “Bodoh! Kalian semua…”.
Korea
Ternyata kejadian pencopetan di Osaka Terekam Video cctv dan dibahas di kepolisian Korea. Jepang memperkirakan mereka sudah berhasil mencuri uang senilai 92 juta yen selama ini. Jepang meminta bantuan penuh kepada Kepolisian Korea.
Dae young memotret tattoo dari tubuh para penjahat yang telah berhasil ia ringkus. Ia terkejut ketika diperkenalkan dengan atasan barunya yaitu Letnan Oh yeon su. Oh yeon su “ Dae young, senang bertemu denganmu” tapi Dae young terlihat tidak terlalu senang. Mereka pergi makan malam dengan rekan-rekan yang lain dipinggir jalan.
Oh yeon su, ”ayo kita minum!” mereka bersulang . Dae young “apa yang kau lakukan disini? Aku sudah melakukannya dengan baik tanpamu” ia memasang muka masam di tengah kerakusan temannya melahap makanan yang tersedia.
Jang Mi menggambar tattoo di punggung rekan kerja copetnya di Jepang dan temannya memuji kerjanya yang sangat indah.
Kang Man Bok bebas dari tahanan. Kang man bok adalah mantan pencopet. Ternyata ia sudah ditunggu dilluar oleh Jang Mi dan Choi. Man bok dan Jang Mi sangat senang, mereka berpelukan sambil berteriak gembira. Mereka makan di sebuah restaurant. Man Bok berterima kasih atas kunjungan rutin Jang Mi saat ia dalam penjara selama ini. Jang mi mencoba merujuk Man bok untuk masuk menjadi anggota di genk baru yang sedang ia susun. Jang Mi ” aku tau kau baru keluar dari penjara, tapi aku tdk dapat kehilanganmu” Man bok hanya senyum dan meminta pisau (razor untuk nyopet) punya Choi. Man bok memakan pisau itu dan mengeluarkan darah segar dari mulutnya sambil berkata “ aku tdk akan kembali untuk ini. Hari saat aku melakukannya adalah hari saat aku mati”. Ia mengusap darah yang mengalir keluar mulut dan meninggalkan Jang mi yang kesal.
Dae young meninggalkan rapat di kantor saat ia mendapat sms si topi merah terlihat di Dongdaemun. Ia beralasan di Dongdaemun lagi diskon dan ingin belanja.
Jang mi (duh kepikiran Park kae in) merekrut anggota untuk genk barunya yang ia namai Samsung genk. Di namai Samsung karena Perusahaan paling kaya di korea. Kalau gak salah nama anggota barunya Won jong dan Yong su. Won jong mereka bertanya pada Jang mi “ aku tidak yakin bahwa aku tipe lelaki yang bekerja untuk wanita. Kenapa aku harus percaya padamu untuk menjadi Bos ku?, Jang mi “ ada oaring yang mengatakan hal yang sama pada ibuku, dia hampir kehilangan nyawanya. Ia ada disini sekarang.” Sambil melirik anggota baru yang satunya, Yong su. Jang mi menunjukkan kehebatannya mencuri pulpen dari kantong si anak baru dengan berbekal rambut yang telah ia pilin di jari tangan. Mereka bersedia bekerja untuk Jang mi. Sementara itu Choi lagi mengelap pisau andalannya sambil mendengarkan rencana.
Samsung genk langsung meluncur ke Dongdaemun yang di penuhi pembeli sekaligus mangsa mereka. Mereka memulai aksinya, Jang mi berjalan di sekitar sana sendiri dan ia di cegat oleh genk rival. Ia dipukuli hingga jatuh lemas. Dae young yang menunggu datangnya si topi merah melihat kejadian ini. Ia keluar dan menghajar mereka hingga ngacir. Ia membawa Jang mi minum kopi, ia membelikan plester bergambar pooh untuk luka Jang mi. Begitu tahu Dae young polisi Jang mi langsung cemas, saat Dae young mengambil pesanan Jang mi langsung buru-buru pergi.
Dae young makan malam bersama Letnan Oh. Dae young akan berhenti kerja dan pergi keluar negeri. Oh mengharapkannya untuk berpartisipasi dalam kasus copet yang sedang di laksanakan kepolisian Korea saat ini untuk membantu Jepang. Dae young hanya tidak bisa untuk berurusan dengan copet, matanya merah menahan tangis. Ia memegang gelas araknya hingga pecah dan tangannya sobek ketika Oh menyebutkan “Kang man Ok sudah keluar dari penjara seminggu yang lalu”. Dae young berbalik untuk meninggalkan tempat itu, Oh berpesan padanya agar jangan terperangkap dengan masa lalu.
Flash Back: Kang man bok ditangkap saat melancarkan aksi oleh Letnan Oh. Dulu Dae young juga adalah bawahan Oh. Oh menampar Man bok berkali-kali saat introgasi dan membuat Dae young tidak than dan menyeret Man bok ikut dengannya. Kang Man bok adalah ibunya yang 20 thn lalu pergi meninggalkannya yang masih kecil. Dae young sangat kecewa dan marah melihat ibunya, ia melihat 16 catatan criminal pencopetan yang telah dilakukan ibunya. Ia tidak mau mengakui Man bok dan meminta mereka menyingkirkan Man bok dari penglihatannya. (FB selesai)
Man bok menjadi gembel dan mengemis, ia di keroyok oleh pengemis lain karena memasuki daerah mereka. Man bok denagn terluka pergi, tubuhnya bergetar tak berhenti. Ia mengeluarkan sedikit gula dan memakannya seperti pesan dokter padanya saat gula darahnya turun. Ia meneteskan air matanya (seperti menyesal).
Jang mi melemparkan bola kasti kearah rival yang telah membuatnya babak belur tempo hari saat mereka sedang mengganggu dua anak perempuan. Jang mi membalaskan dendamnya. Choi mengeluarkan pisaunya dan menjatuhkan mereka satu persatu. Ia memegang pergelangan kaki bos pemimpin genk itu dan menyayatnya. Jang mi memutuskan tidak akan turun lapangan lagi dan menyerahkan pemantauan aksi Yong su dan Won jong.
Dae young menghadiri pemakaman kakeknya dan melihat siaran berita di tv saat makan. Berita itu tentang seorang anak yang gagal operasi karena biayanya telah dicopet dan lelaki yang disayat tangannya saat melawan copet, ia juga kehilangan uang pensiunnya. Di markasnya Jang mi gusar dan menampar Choi yang membuat kekacauan dengan menyayat tangan orang di siang bolong. Ia memerintahkan mereka untuk mengirim uang ke stasiun tv.
Rekan-rekan kerja Dae young dipimpin letnan Oh melaksanakan rapat. Ia menjelaskan tugas yang harus mereka lakukan. Salah satu rekan bertanya dimana Dae young , Oh menyatakan Dae young tidak akan ikut dalam misi ini. Tapi Dae young muncul kembali.Dae young mendapatkan data Baek Jang mi saat melihat data para pencopet. Mereka memeriksa data Jang mi dan kehidupannya.
Jang Mi bertemu Oh di supermarket saat akan membeli alat tattoo. Oh menyindir apa yang Jang mi sebenarnya kerjakan di Jepang dan membuat raut muka Jang mi berubah . Jang mi belajar tattoo dan sedang mencari perlengkapan tattoo disini. Jang Mi memberikan kartu nama rumah tattoonya dan menyuruh Oh datang.
Oh menyerahkan kartu nama Jang mi pada Dae young yang sedang memeriksa kasus copet dari jas seorang lelaki. Pencopet sangat terlatih. Oh menaawarkan Dae young untuk memperoleh tattoo ia bilang Jang mi akan memberikan jawaban siapa pelaku copet ini.
Dae young dan salah satu temannya datang ke rumah Jang mi dan bertanya apa Jang mi tahu siapa yang melakukan copet dengan cara rapi seperti ini (menunjukkan jas yang di sobek pencopet). Jang mi menuduhkan hal ini ke genk lain.
Jang mi bertemu dengan Dae young di pesta pernikahan anak pencopet besar. Dae young sedang memotret dan Jang mi mengacaukannya. Mereka mengobrol diluar tanpa ia sadari Jang mi mencuri Hpnya dan pergi.
Dae young menelpon hpnya, Jang mi menjawab. Dae young “kau mencopet seorang polisi sekarang?”, Jang mi “ tentu tidak, aku menemukan ini di lantai saat di pesta pernikahan.” Dae young mengambil hpnya di rumah Jang mi. Jang mi melancarkan trik godaannya. Dae young kembali. Choi keluar dari balik ruangan Jang mi sesaat setelah Dae young pergi, ia merasa jelous akn tingkah Jang mi. Jang mi bilang ini hanyalah sebuah teknik seperti yang dulu dilakukan bibi Man bok.
Bersambung...
Maaf ya aku bikin bersambung, soalnya setengah lagi masi aku artiin :)